Minggu, 15 Juni 2008

Sumatera dan Sulawesi Terbanyak Kirim Utusan ke Harganas

Jambi -
Sumatera dan Sulawesi terbanyak mengirim utusan peserta mengikuti berbagai kegiatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XV dan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-V 29 Juni 2008 di Jambi.
Saat ini sudah ada pemberitahuan dari sejumlah daerah di Sumatera seperti Provinsi Sumatera Barat akan mengirim utusan sebanyak 450 orang, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) 250 orang, dan Sumatera Selatan 300 orang, kata Ketua Panitia Pelaksana, Ny Ratu Munawaroh di Jambi.
Sedangkan dari kawasan timur Indonesia, seperti Sulawesi akan mengirim 300 orang pada Harganas dan BBGRM yang dipusatkan di Muarosabak Kabupaten Tanjung Jabung Timur, berjarak sekira 125 km arah timur Kota Jambi.
Puncak peringatan Harganas dan BBGRM itu dijadwalkan akan dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang dihadiri seluruh gubernur, bupati dan walikota seluruh Indonesia.
Khusus untuk gelar pameran produk industri kecil dan kelompok usaha keluarga pra sejahtera se-Indonesia akan dipusatkan di Kota Jambi yakni eks arena MTQ Nasional ke XVII Palmerah Kota Jambi pada 23-30 Juni 2008.
Jambi kini terus mempersiapkan diri menyambut pelaksanaan Harganas dan BBGRM 2008 dengan menggiatkan gotong royong massal tiap Jumat.
Pada Sabtu sore (14/6) dijadwalkan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Mardianto akan tiba di Jambi mengecek persiapan lokasi pameran industri kecil di eks Arena MTQ itu.
Mendagri pada Minggu pagi (15/6) melanjutkan perjalanan ke Muarosabak, Tanjabtim didampingi Gubernur Jambi H Zulkifli Nurdin untuk melihat persiapan di lokasi puncak acara Harganas dan BBGRM.***

Tidak ada komentar: